Pj Gubernur Waterpauw: Pertahankan 5 Penghargaan Yang Baru Diterima Pemprov Papua Barat
MANOKWARI, Kabarnusantara.co - Penghargaan tertinggi Paritrana Award 2023 wilayah Sulampua yang diterima Provinsi Papua Barat, Pj Gubernur Paulus Waterpauw minta Penghargaan yang telah diterima sejak 2019 itu agar di pertahankan.
Sebelumnya, Penyerahan penghargaan bergengsi BPJS Ketenagakerjaan itu, diserahkan langsung oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Ma'aruf Amin kepada Pj Sekda Yacob Fonataba di Istana Wakil Presiden di Jakarta, Jumat (20/10/2023) lalu.
Penghargaan tersebut pada apel gabungan Jumat (27/10/2023) pagi diserahkan Pj Sekda dan Kepala BPJAMSOSTEK Manokwari Chandra Frans Sitanggang kepada Gubernur Papua Barat Komjen Pol (purn) Paulus Waterpauw.
"Kita semua berharap kedepan pemerintah makin kuat, dan makin tumbuh ekonominya sehingga hal-hal terkait pendidikan dan kesehatan bisa diakomodir lebih baik lagi," harap Waterpauw.
Paritrana merupakan penghargaan bagi pemerintah kabupaten/kota yang di berikan oleh pemerintah pusat dan BPJS Ketenagakerjaan dalam penyelenggara jaminan sosial tenaga kerja di daerah.
Pemerintah Papua Barat telah melakukan inovasi dalam memberikan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi 200.000 pekerja rentan.
"Sudah 4 kali sejak 2019, 2020,2021, dan 2023 harapannya cakupan perlindungan sosial ini bisa ditingkatkan, Karena upaya-upaya peningkatan itu yang akan di nilai oleh pemerintah Pusat," tandas Waterpauw.
Selain penghargaan Paritrana Award, Pj Gubernur Juga menerima penghargaan Dirjen Kependudukan RI tentang pendataan dokumen kependudukan pada kategori daerah kecil.
Selanjutnya, penyerahan 3 penghargaan yang diterima oleh Biro Pengadaan Barang dan Jasa yakni Penghargaan Tertinggi atas Persentase UMK-K terhadap Total Rencana Umum Pengadaan (RUP) Pemerintah Provinsi se Tanah Papua Tahun 2023, Penghargaan Tertinggi atas Realisasi (Rp) UMK-K Pemerintah Provinsi se Tanah Papua Tahun 2023, dan Penghargaan Tertinggi atas Realisasi (Rp) Produk Dalam Negeri (PDN) Pemerintah Provinsi se Tanah Papua Tahun 2023. (Tri)
What's Your Reaction?