Pj. Sekda Papua Barat Serahkan Kendaraan Dinas Ketua MRPB

MANOKWARI - Penjabat sekda Papua Barat Yacob S. Fonataba menyerahkan kendaraan dinas Ketua Majelis Rakyat Papua Barat (MRPB) jumat (10/1/2025) di kantor gubernur Papua Barat.
Kendaraan dinas tersebut diterima langsung Ketua Majelis Rakyat Papua Barat Judson Waprak hadir juga sejumlah pejabat pemerintah provinsi Papua Barat.
"Kita harap kendaraan dinas ini dapat mendukung aktivitas kerja Ketua MRPB dalam melaksanakan tugas melayani masyarakat," Ujar Pj. Sekda Papua Barat.
Kendaraan dinas tersebut kata sekda akan tercatat sebagai aset pemerintah provinsi Papua Barat.
Kendaraan dinas Ketua MRPB dengan nomor polisi PB 7294 GA tersebut merupakan pengadaan Biro Umum Setda Papua Barat tahun anggaran 2024.(red)
What's Your Reaction?






