Pilkada Serentak 2024, Bawaslu Mansel Teken Mou Dengan STIH Manokwari

Aug 10, 2024 - 17:18
 44
Pilkada Serentak 2024, Bawaslu Mansel Teken Mou Dengan STIH Manokwari
Penandatanganan kerjasama antara Bawaslu Manokwari Selatan bersama STIH Manokwari

MANOKWARI, kabarnusantara.co- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Manokwari Selatan (mansel) dalam memaksimalkan pengawasan partisipatif dan pencegahan untuk Pemilihan umum serentak tahun 2024, melakukan penandatanganan kerja sama Nota Kesepahaman (memorandum of understanding/MoU) dengan Sekolah Tinggi ilmu Hukum STIH Manokwari. 

Penandatanganan MoU ini dilakukan oleh Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Manokwari Selatan, Inggrit Arvanita Sabubun.SE.,MM bersama Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Hukum STIH Manokwari. Dr.Filep Wamafma, S.H.,M.Hum. di Ruang kerja Ketua STIH Manokwari, Sabtu (10/8/2024).

Ketua Bawaslu Manokwari Selatan berharap dengan adanya MoU ini bakal membawa hasil yang baik. Kerja sama ini, lanjut dia, dapat memberi dampak positif dalam rangka meningkatnya pengawas partisipatif di Manokwari Selatan. 

"kita beharap adanya kerja sama yang kita bangun dalam rangka pencegahan potensi-potensi dugaan pelanggaran yang terjadi di pemilihan serentak tahun 2024," Ujar Ketua Bawaslu Mansel. 

STIH Manokwari Kelas Ransiki, beberapa kali sudah dilibatkan Bawaslu dalam program-program Bawaslu yang berkaitan dengan Pendidikan pengawas partisipatif dan beberapa perwakilan dari STIH sampai hari ini sudah menjadi mitra. 

"Ketika mereka mendapatkan temuan dugaan pelanggaran pemilu, mereka dapat melaporkan kepada bawaslu Kabupaten Manokwari selatan, bahkan ada alumni yang di diperbantukan di Staf Panwaslu Distrik Momi waren, " Paparnya.

Sementara, Ketua STIH Manokwari Filep Wamafma menyampaikan apresiasi atas kepercayaan penandatanganan MoU ini bersama STIH Manokwari. 

“Pertama kami menyambut baik dan mengapresiasi telah dilakukannya MoU ini dan akan segera menindak lanjutinya. Termasuk kita sampaikan mahasiswa untuk membantu bawaslu dalam hal pengawas partisipatif," Katanya.

Hal ini kata dia merupakan bentuk komitmen bersama dalam upaya melakukan pencegahan yang akan terjadi di pemilihan apalagi setiap pemilihan masalah yang menjadi tantangan penyelenggara adalah politik uang maka ini harus menjadi tanggung jawab Bersama. 

Dia menambahkan, STIH Manokwari seratus persen bahkan seribu persen siap membantu Bawaslu Manokwari selatan sesuai tugas dan kewenagan. 

Dia pun mendorong agar mahasiswa harus belajar mandiri dan tidak hanya menjadi pengawas partisipatif saja namun bis amazing di bawaslu. 

"saya kira ini langka yang baik, secara kelembagaan kami siap untuk membantu Bawaslu sesuai dengan tugas dan kewenangan dan ke depan akan kita dorong untuk mahasiswa juga bisa melakukan magang di bawaslu sehingga mahasiswa juga bisa belajar mandiri dan tentu menjadi tantangan tersendiri dalam menambah ilmu pengetahuan, " Pungkasnya.(red) 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow