Dominggus Mandacan: Suku Besar Arfak Siap Dukung Pembangunan
MANOKWARI, Kabarnusantara.co - Kepala suku besar arfak Dominggus mandacan mengaku siap mendukung proses pembangunan di provinsi Papua Barat maupun Kabupaten. Menurut dia, proses pembangunan yang dilakukan pemerintah diperlukan dukungan penuh dari masyarakat.
"Sebagai anak adat dan Sebagai kepala suku besar arfak kami menyampaikan Selamat dan sukses untuk provinsi Papua Barat diusia ke 24 tahun. Papua Barat maju dan berdaya saing dengan semangat membangun dengan hati mempersatukan dengan kasih. Kita wujudkan Papua Barat aman, sejahtera dan bermartabat, " Ungkapnya kepada Wartawan saat menghadiri HUT Papua Barat di halaman kantor gubernur papua Barat Kamis (12/10/2023).
Sebagai anak adat dia mengaku tetap mendukung pemerintah Papua Barat dalam proses pembangunan. Sehingga pemerintah dapat bekerja dan membangun umat dan masyarakat dan bisa mendapatkan kesejahteraan sehingga provinsi ini bisa maju dan berdaya saing dengan provinsi lainnya.
"Tugas pemerintah yakin membangun di semua sektor mulai dari pendidikan, kesehatan, infrastruktur dan semua akan berhasil jika didukung oleh masyarakat," Paparnya.
Dia berharap seluruh elemen Saling mendukung dalam proses pembangunan Papua Barat kedepan. Sehingga provinsi papua Barat bisa bersaing dengan daerah lain. (Susilo)
What's Your Reaction?