Upayakan Gedung Perpustakaan dan Kearsipan Daerah, Pemprov Papua Barat Tunggu Pengesahan DPR

Sep 11, 2023 - 15:14
Sep 11, 2023 - 15:17
 38
Upayakan Gedung Perpustakaan dan Kearsipan Daerah, Pemprov Papua Barat Tunggu Pengesahan DPR
Kepala dinas Perpustakaan dan kearsipan daerah Papua Barat Barnabas Dowansiba (Tri Santoso)

MANOKWARI, Kabarnusantara.co - Provinsi Papua Barat melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Papua Barat mengupayakan pembangunan Perpustakaan Daerah dan museum kearsipan di Provinsi Papua Barat bisa secepatnya terbentuk.

Hal ini juga dibahas dalam Sidang Paripurna APBD Perubahan Tahun 2023 oleh DPR Papua Barat, tentang dukungan anggaran untuk pembangunan gedung kantor perpustakaan dan arsip daerah yang representatif.

Pemerintah daerah dan DPRD Papua Barat sepakat dan telah mengalokasikan anggaran untuk perencanaan pengadaan tanah gedung kantor Perpustakaan dan Arsip daerah yang representatif. 

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Papua Barat, Barnabas Dowansiba mengatakan hingga saat ini Pemerintah Provinsi Papua Barat belum memiliki gedung perpustakaan ataupun kearsipan yang baik. 

"Untuk perpustakaan tinggal menunggu persetujuan pembangunan gedung pada sidang paripurna APBD Perubahan, sedangkan kearsipan kita dari dinas terus mengumpulkan arsip penting agar terdata dengan baik," kata Barnabas Dowansiba, Senin (11/9/2023). 

Direncanakan, dalam pembangunan perpustakaan daerah akan disiapkan sebuah bilik atau ruangan untuk menyimpan arsip perjalanan provinsi Papua Barat.

"Benda-benda misalnya menyangkut pakaian-pakaian pejabat atau pakaian budaya serta barang bersejarah yang perlu disimpan agar diketahui oleh generasi yang akan datang," lanjut Dowansiba.

Saat ini, Dinas Perpustakaan dan kearsipan Provinsi Papua Barat terus mengumpulkan arsip dan dokumen penting untuk disimpan jika gedung representatif perpustakaan daerah telah selesai dibangun. 

"Kita sudah mendapatkan dokumentasi sejak awal pembentukan Provinsi Papua Barat dari Perpustakaan Nasional. Ada beberapa gambar didalamnya bahkan ada yang dari Tahun 1953," tandas dia. (Tri)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow