Oktober Awal Musim Hujan Papua Barat dan Papua Barat Daya

Sep 20, 2023 - 14:30
Sep 20, 2023 - 14:30
 40
Oktober Awal Musim Hujan Papua Barat dan Papua Barat Daya
Rilis prakiraan musim hujan di Stasiun Klimatologi Papua Barat (Adri Susilo)

MANOKWARI, Kabarnusanrata.co - Berdasarkan hasil pengolahan dan analisis data serta memperhatikan perkembangan kondisi fisis dan dinamika atmosfer regional maupun global yang sedang berlangsung awal musim hujan wilayah Papua Barat dan Papua Barat daya terjadi pada oktober 2023.

Kepala Stasiun Klimatologi Papua Barat Uci Sanusi mengatakan Prakiraan Awal Musim Hujan Tahun 2023/2024 di wilayah Provinsi Papua Barat dan Papua Barat Daya terdekat diprakirakan pada bulan Oktober 2023 yaitu 1 wilayah Zona Musim yaitu ZOM 637 Manokwari terdiri dari Manokwari Utara, Manokwari Barat dan Manokwari Timur. 

“Prakiraan Awal Musim Hujan Tahun 2023/2024 di wilayah Provinsi Papua Barat dan Papua Barat Daya terdekat diprakirakan pada bulan Oktober 2023. Sedangkan prakiraan Awal Musim Hujan 2023/2024 paling akhir diprakirakan pada Maret 2024,” jelasnya pada rilis di aula kantor BMKG Papua Barat.

Prakiraan Awal Musim Hujan 2023/2024 terhadap normalnya terdapat 4 Zona Musim yang sama terhadap Normalnya yaitu Zona Musim yakni Zom 638 Manokwari Selatan meliputi sebagian Oransbari bagian timur dan Zom 640 Pegunungan Arfak meliputi Sebagian Besar Pegunungan Arfak bagian timur. 

Manokwari meliputi sebagian besar Sidey bagian timur laut, sebagian Prafi bagian barat daya, bagian selatan Warmare, bagian barat Tanah Rubuh. Manokwari Selatan Bagian kecil Barat Laut Dataran Isim. Teluk Bintuni sebagian kecil Dataran Beimes bagian utara.

Prakiraan Sifat Hujan Musim Hujan 2023/2024 di wilayah Papua Barat dan Papua Barat Daya sebagian besar Normal sebanyak 8 Zona Musim, 1 wilayah Zona Musim diprakirakan Atas Normal dan 2 Zona Musim diperkirakan Bawah Normal.

“Puncak Musim Hujan 2023/2024 di Provinsi Papua Barat dan Papua Barat umumnya terjadi dibulan Januari, Maret, dan Juli 2024,” paparnya.

Masyarakat dihimbau agar tetap Waspada pada periode Peralihan Musim, dimana dapat menimbulkan Cuaca Ekstrem seperti hujan lebat pada durasi yang pendek disertai potensi angin kencang dan petir pada periode musim peralihan tersebut.

“Kepada masyarakat dihimbau agar tidak mudah dipengaruhi oleh isu yang tidak bertanggungjawab, tetapi mencari informasi yang benar dari instansi berwenang,” tandasnya.(Susilo)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow