Dekranasda Papua Barat Biayai UMKM Buat Perijinan Lewat Kredit

Sep 5, 2023 - 13:26
Sep 5, 2023 - 13:50
 12
Dekranasda Papua Barat Biayai UMKM Buat Perijinan Lewat Kredit
Pemberian Bantuan perizinan bagi UMKM di Fakfak oleh Dekranasda Papua Barat (Humas Dekranasda)

FAKFAK, Kabarnusantara.co - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) provinsi Papua Barat sosialisasi perijinan kepada pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di kabupaten Fakfak, Senin (4/9/2023). 

Ketua Dekranasda provinsi Papua Barat, Roma Megawanty mengatakan, sosialisasi perijinan bagi pelaku UMKM dilakukan sekaligus menyampaikan Dekranasda provinsi siap memberikan anggaran kepada pelaku UMKM untuk membiayai kepengurusan perijinan.

Menurut dia, perijinan produk UMKM merupakan hal yang sangat penting untuk memberikan kepercayaan terhadap konsumen. Hal ini dimaksudkan sebagai dasar untuk memiliki daya saing pasar.

"Saya lihat produk makanan dari para pelaku UMKM di FakFak ini sudah bagus, dari kemasan dan produk penampilan juga sudah bagus," Ujarnya disalah satu hotel di Fakfak. 

Kata dia, jika produk UMKM dari Fakfak dikirim ke daerah lain, orang akan merasa lebih nyaman bila melihat produk itu sudah mendapat lebel dari BPOM atau melalui dinas kesehatan. 

Bantuan anggaran yang akan diberikan kepada UMKM yakni sebuah kredit usaha UMKM. 

"BPBD sebagai salah satu penyalur kredit usaha rakyat bagi pelaku UMKM. Itu mungkin pendekatan yang bisa kita lakukan," Tandasnya.(Susilo)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow