Pj Gubernur Ali Baham Ingatkan Pengurus KONI Pentingnya Laporan Hibah PON XXI

Aug 23, 2024 - 13:32
 39
Pj Gubernur Ali Baham Ingatkan Pengurus KONI Pentingnya Laporan Hibah PON XXI
Pelepasan Kontingen KONI Papua Barat ke ajang PON XXI Aceh -Sumut (Tri Santoso)

MANOKWARI, Kabarnusantara.co - Penjabat Gubernur Papua Barat Ali Baham Temongmere ingatkan pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Papua Barat soal laporan penggunaan anggaran hibah dari Pemerintah. 

Hal itu disampaikan Ali Baham saat pelepasan Atlet KONI Papua Barat menuju ajang Pekan Olahraga Nasional Indonesia (PON) XXI Aceh-Sumut, Jumat (23/8/2024). 

Menurutnya, Pemerintah Provinsi Papua Barat telah memberikan dukungan berupa dana Hibah yang cukup besar yakni Rp50 Miliar untuk menyongsong PON XXI. 

"Satu saja pesan saya, tolong diselesaikan administrasinya, ini merupakan urusan pengurus dan jangan sampai berdampak pada performa atlet," ujar dia. 

Dana hibah Pemerintah hanya diberikan satu kali dalam satu tahun anggaran, namun dalam kondisi mendesak ataupun butuh penambahan maka KONI harus menunjukan bukti rincian bahwa anggaran sebelumnya sudah habis digunakan. 

Dirinya tidak menginginkan, diakhir masa jabatan sebagai Pj Gubernur Papua Barat harus tersandung masalah hukum akibat penganggaran yang tidak rasional. 

"Yang saya sampaikan ini hanya soal pengurus, tidak ada urusan dengan atlet. Kalau memang anggaran tersebut sudah digunakan habis maka tunjukan bukti penggunaannya," lanjut Temongmere. 

Meski begitu, Pada prinsipnya pemerintah Papua Barat akan tetap memberikan dukungan sesuai kemampuan keuangan dan kebutuhan yang mendesak pada pelaksanaan PON XXI di Aceh dan Sumatra Utara. (Tri)

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow