Filep Wamafma Dorong Pengembangan YPK Sebagai Salah Satu Warisan Kijne

Oct 26, 2025 - 21:09
 9
Filep Wamafma Dorong Pengembangan YPK Sebagai Salah Satu Warisan Kijne
Senator asal Papua Barat Filep Wamafma saat menghadiri satu abad nubuatan I.S. Kijne (Tri Santoso)

WONDAMA - Ketua Komisi III DPD-RI Filep Wamafma Yayasan Pendidikan Kristen (YPK) sebagai warisan dari Domine I.S. Kijne harus terus eksis dan mengambil peran dalam pengembangan pendidikan di Tanah Papua. 

Dengan kondisi geografis Papua, menurutnya pendidikan berbasis yayasan maupun berpola asrama sangat cocok diterapkan, sehingga dalam pengembangannya harus lebih intensif.

"Pendidikan yang dikembangkan oleh yayasan, kita juga harus belajar pada pendidikan sejenis seperti yang dikelola oleh Katholik maupun Muhammadiyah meskipun jika secara usia di tanah Papua YPK sudah ada jauh sebelum mereka hadir," Kata Filep, usai mengikuti puncak perayaan satu abad Nubuatan I.S. Kijne di Wondama. 

Pihaknya juga menyebutkan, keterlibatan lembaga misionaris dan yayasan pendidikan berbasis gereja sangat penting untuk menjawab krisis tenaga pendidik dan rendahnya kualitas pendidikan di wilayah pedalaman. 

“Kita perlu membuka ruang kembali bagi donatur asing, khususnya yang memiliki hubungan historis dengan Papua, untuk ikut membantu membangun pendidikan di sini,” lanjut dia. 

Lebih lanjut, Filep mengajak seluruh elemen masyarakat Papua untuk menjadi bagian dari gerakan literasi dan pengajaran. Ia menilai, tanggung jawab pendidikan tidak hanya terletak pada guru atau pemerintah, melainkan harus menjadi gerakan bersama dari seluruh lapisan masyarakat.

“Semua orang Papua harus menjadi guru. Kepala distrik, lurah, pegawai negeri, bahkan orang tua semuanya harus menjadi penggerak pendidikan. Tidak perlu menunggu bayaran, cukup menjadi teladan dan memberi latihan membaca bagi anak-anak di lingkungan sekitar,” ujarnya.

Filep menegaskan komitmennya untuk mendorong pertemuan dengan Menteri Pendidikan dan Presiden RI guna membahas pembukaan kembali akses kerja sama pendidikan berbasis yayasan di Papua. 

"Mudah-mudahan langkah ini akan menjadi pintu masuk bagi peningkatan kualitas pendidikan yang berkelanjutan dan merata di tanah Papua," tandas Senator. 

Penulis: Kabarnusantara.co

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow