21 Kebakaran Terjadi di Papua Barat Selama Januari - September

Sep 18, 2024 - 17:27
Sep 18, 2024 - 17:28
 145
21 Kebakaran Terjadi di Papua Barat Selama Januari - September
Tim pemadam kebakaran Papua Barat dan Kabupaten manokwari melakukan pemadaman kebakaran di jalan bandara rendani (Foto : Istimewa)

MANOKWARI, kabarnusantara.co- Selama Januari sampai September 2024, sebanyak 21 kali terjadi kebakaran di Papua Barat. Lebaran tersebut mulai dari arus pendek listrik hingga kelalaian pemilik rumah. 

Kabid Damkar Satuan polisi Pamong Praja (Satpol PP) Papua Barat Markus Suruan mengatakan dari tujuh kabupaten di papua Barat ada tidak daerah yang ada kejadian kebakaran. 

"Ada tiga kabupaten diantaranya kabupaten manokwari 18 kejadian, manokwari selatan satu kejadian dan kabupaten fakfak dua kejadian," Jelasnya kepada kabarnusantara.co Rabu (18/9/2023). 

Dia mengungkapkan, kabupaten manokwari merupakan daerah dengan jumlah lebaran tertinggi dibanding daerah lain di papua Barat. 

Kerugian akibat kebakaran di manokwari diantaranya rumah 17 Unit, Lapak Kios 3 Unit, Rumah Toko 1 Unit, Kios 1 Unit, Rumah Kontainer 1 Buah, Mobil Pickup 1 Unit, Sepeda Motor 1 Unit, Lahan Kosong (TPA) 1, Konsleting Kabel PLN serta Penyelamatan (Rescue) Hewan Peliharaan ( Anjing ) 1 Ekor. 

Sementara kerugian di kabupaten fakfak akibat kebakaran diantaranya Gedung Gereja 1 Unit dan Los Kios 2 Unit. Kerugian di kabupaten manokwari selatan akibat kebakaran yakni kantor pemerintahan 1 Unit. 

"Dari 21 Kejadian Kebakaran ada 17 Kebakaran diakibatkan oleh Konsleting Listrik dan 4 kebakaran lainnya karena kelainan manusia (human error), " Terangnya. 

Sementara untuk empat daerah di papua Barat yakni pegunungan Arfak, Teluk Wondama, Teluk Bintuni dan Kaimana belum ada laporan kebakaran selama 2024.(red) 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow