Eduard Orocomna Sesalkan Sikap Pemkab Bintuni Tak Libatkan MRP Dalam Musrembang Otsus

MANOKWARI - Anggota Majelis Rakyat Papua Barat (MRPB) asal Teluk Bintuni, Aduard Orocomna, ST, Menyesalkan sikap Pemerintah Kabupaten Teluk Bintuni yang tidak melibatkan anggota MRP dalam Musrenbang Otsus.
"Hari ini pembukaan musrembang Otsus di Kabupaten teluk bintuni, namun kamu anggota MRP dari Bintuni sama sekali tidak diundang dan dilibatkan," ujar Eduard kepada wartawan di Manokwari, Senin (7/7/2025).
Padahal, sejak November 2024 MRP telah melakukan sinergi pengawasan bersama Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam mengawasi pengelolaan dana Otonomi Khusus (Otsus) di tanah Papua.
"Setiap program dan persoalan masyarakat kami selalu mendapat aduan, sementara kita tidak pernah dilibatkan dalam perencanaan," lanjut Eduard.
Meski begitu, Pihaknya tetap berharap hasil keputusan dari hasil Musrembang dapat mengakomodir kepentingan masyarakat 7 suku dan secara umum masyarakat teluk Bintuni.
"Saya harap apa yang diputuskan dalam Musrembang harus mengakomodir 7 suku yang ada diwilayah ada teluk Bintuni, bukan untuk kepentingan pribadi atau kelompok terntentu," harap dia.
Selain itu, dirinya juga berharap pembangunan dari dana otonomi khusus benar-benar sampai di masyarakat yang ada di seluruh wilayah Kabupaten Teluk Bintuni.
Penulis: Kabarnusantara.co
What's Your Reaction?






