Liga 4 Papua Barat PS Mansel Menang Tipis Atas PS Kasuari

MANOKWARI - Pertandingan kedelapan pada liga 4 Papua Barat berlangsung di stadion sanggeng, manokwari papua Barat jumat (4/4/2025) mempertemukan PS Mansel berhadapan dengan PS Kasuari.
PS Mansel menang tipis atas PS Kasuari dengan skor 3-2. Yosep M. Mansawan memimpin jalannya pertandingan ini.
Pada awal pertandingan hingga akhir pertandingan diguyur hujan. Namun pertandingan berlangsung dengan lancar hingga peluit panjang dibunyikan wasit.
Kedua tim saling adu serangan pada menit awal namun pada menit ke 7, PS Manokwari Selatan berhasil membuka kebuntuan gawang PS Kasuari melalui pemain nomor punggung 10 Kaludio Mariawasi.
Namun pada menit ke 15, PS Kasuari berhasil menyamakan kedudukan 1-1 melalui pemain nomor punggung 12 Maikel Kaleb Antoh.
Dengan kedudukan yang sama, intensitas pemain semakin tinggi hingga pada menit ke 19, PS Mansel kembali berhasil membobol gawang PS Kasuari melalui pemain nomor punggung 12 Calvin Hegemur.
Tepat pada menit ke 45, pemain PS Mansel Calvin Hegemur kembali mencetak gol sehingga merubah scor menjadi 3-1. Scor ini bertahan hingga peluit panjang dibunyikan pada babak pertama.
Pada babak kedua, kedua kesebelasan juga saling adu serangan meski cuaca dilapangan diguyur hujan dari babak pertama.
Hingga pada menit ke 60, PS Kasuari berhasil memperkecil ketertiggalan skor melalui kaki nomor punggung 11 Donny Krey hingga scor berubah menjadi 3-2.
Intensitas serangan terus meningkat dari kedua tim hingga pertandingan sempat terhenti karena kiper PS Kasuari sempat tidak sadarkan dirin dan dilarikan ke rumah sakit. Sehingga PS Kasuari mengganti penjaga gawang dan pertandingan kembali berlangsung.
Hingga peluit panjang dibunyikan tanda pertandingan telah selesai, PS Kasuari harus menerima kekalahan dari PS Mansel.
Penulis : kabarnusantara.co
What's Your Reaction?






